Doa Anti Corona Wirus dan Terhindar Dari Rasa Takut

doa anti corona virus

Doa Anti Corona Wirus dan Terhindar Dari Rasa Takut


 Asalamualaikum
 Ketika ada penyakit atau wabah virus yang menular bahkan dengan pesat bisa membuat kehebohan di dunia tentu saja kita memiliki  Perasaan takut atau was- was akan tetapi memiliki perasaan yang takut yang berlebihan sangat tidak lah baik karena itu hanya akan merugikan kita.takut akan hal hal yang seharusnya kita pasrahkan kepada Allah dan kita harusnya percaya akan segala ketentuan dan apa yang telah Allah tetapkan atau takdirkan untuk kita,

  Seperti yang sedang hangat dan ramai di bicarakan saat ini tentang virus corona.banyak yang takut akan virus atau penyakit ini hingga melakukan hal hal yang di luar nalar dan kewajaran.melakukan hal yang justru merugikan orang banyak.misalnya memborong masker dalam jumlah  yang banyak tanpa memikirkan orang lain yang juga sangat membutuhkan, ada yang berbondong- bondong ngeborong bahan makanan sehingga membuat harga harga melonjak naik, hingga.membuat orang yang kurang beruntung dalam segi vinansial kesusahan untuk membeli nya karena harga yang sudah terlampau tinggi..

BACA JUGA: Allahumma inni a'udzubika minal ajzi wal kasali wal jubni (Doa Berlindung Dari Kemalasan)

   Saya juga takut akan virus corona akan tetapi yang mempunyai kemampuan dan keputusan untuk ada dan tiada bukan lah corona akan tetapi Allah Swt, Allah lah yang memiliki kemampuan untuk menarik atau mencabut nyawa kita, bukan kita tak harus takut  takut memang harus itu untuk kita  agar berhati -hati dan menjaga dirikita dan orang - orang di sekeliling kita.jangan rasa takut ini malah akan menyusahkan orang orang yang memang sudah susah..

  Rasa takut kita bisa kita alihkan dengan kita berdoa memohon perlindungan dari Allah agar kita senantiasa di jaga dan di jauhkan dari segala hal macam yang buruk, senantiasa berdoa dan memohon supaya kita dan keluarga kita terjaga dan terlindungi  dari segala macam penyakit berbahaya, virus juga Allah yang buat insyaallah kita pun akan di jaga oleh  Allah jika kita terus berdoa dan memohon denga juga tentunya kita pun berhati hati dan mematuhi panduan dan protokol dari pemerintah setempat tentunya.


 Ini adalah doa agar kita terhindar dari penyakit korona atau penyakit menular



اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ البَرَصِ ، وَالجُنُونِ ، والجُذَامِ ، وَسَيِّيءِ الأسْقَامِ

Allaahumma innii'auudzu bika minal baroshi wal junuuni wal judzaami wa sayyi il asqoom



Artinya:
"Ya Allah, Aku berlindung kepada-Mu dari penyakit belang, gila, lepra dan keburukan segala macam penyakit.

Doa agar terhindar dari wabah penyakit ini dapat dibaca kapan saja, misalnya saat sedang duduk atau pun selesai salat.

Berdoa mengajarkan setiap Muslim untuk bersabar, tidak mengeluh, dan berserah diri kepada Allah.


 Dan ini juga.


بِسْمِ اللَّهِ الَّذِي لَا يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَيْءٌ فِي الْأَرْضِ وَلَا فِي السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ

“Bismillahilladzi La Yadhurru Ma’asmihi Syai’un fil Ardhi wa Laa fis Sama’i wa Huwas Sami’ul ‘Alim.”

Artinya: “Dengan nama Allah Yang bersama NamaNya sesuatu apa pun tidak akan celaka baik di bumi dan di langit. Dialah Maha Medengar lagi maha Mengetahui.”

Kedua, membaca Surah Al Ikhlas, Al Falaq, An Nas masing-masing tiga kali pada pagi dan tiga kali pada sore, setiap hari.

"Baca tiga kali di pagi dan di sore hari, sekeluarga ya, dan sama kawan-kawan supaya terhindar dari virus korona COVID-19 dan semua keburukan, kejahatan, kebangkrutan, kerugian, kehancuran, kebinasaan, kehinaan, penyakit, virus-virus, bala, musibah, bencana... Dan segala yang diangg

Kita baca 3 x pagi dan 3 x sore insyaallah kita terlindung dari penyakit corona


Berdasarkan hadits  dapat diketahui jika yang diucapkan Nabi Muhammad SAW saat dalam kondisi ketakutan adalah kalimat Laa ilaaha illaallah. Kalimat Tahlil merupakan dzikir yang paling utama, sehingga dalam kondisi apapun kita tetap senantiasa mengingat Allah SWT

     Berdoa dan iktiar dan berusaha menjaga kebersihan dan mematuhi protokol atau anjuran dari dinas kesehatan atau pemerintah setempat juga harus kita lakukan.kita harus juga tetap berfikir positip dan sesalu berpikir baik.jaga hati jaga lisan dan juga jaga perbuatan kita, kita sama-sama berdoa untuk kita dan untuk semua semoga kita semua di beri keselamatan dan di hindarkan dari marabahaya dan penyakit yang menular dan bahaya.

BACA JUGA: MENGUBAH PARADIGMA, SUGESTI YANG TERTANAM SEJAK KECIL (MELATIH MENTAL)

   Rasa takut jangan membuat kita tak memiliki akal dan pikiran yang  tak baik atau berburuk sangka kepada Allah.
Dalam keadan yang serba genting dan sedikit mengkhawatirkan ini kita juga harus tetap menjaga pikiran dan hati kita agar  senantiasa bersih dan harus tetap berpikir waras jangan perasaan takut dan was was membuat kita lepas kontrol dan melakukan hal- hal yang merugikan dirikita dan orang lain, ketakutan yang berlebih  membuat kita jadi tak baik.

 Berdoa dan memohon perlindungan dengan rajin menjaga wudhu, dan perbanyak witir dan  membaca al-qur'an,  kita alihkan pikiran tak baik kita ke hal - hal baik maka insyaallah akan membawa hasil yang baik pula.

Wasalammualaikum.
Print Friendly and PDF

0 Response to "Doa Anti Corona Wirus dan Terhindar Dari Rasa Takut"

Posting Komentar