Niat puasa ganti qodho Ramadhan - Sebagai seorang muslim kita memiliki beberapa ibadah yang wajib kita lakukan. Salah satu ibadah wajib yang harus kita lakukan selain sholat lima waktu ialah menjalankan puasa Ramadhan. puasa Ramadhan kita lakukan selama sebulan penuh.
Perintah puasa Ramadhan sendiri telah tercantum dalam Alquran surat al-baqarah ayat 183 yang berbunyi sebagai berikut :
Latin;
Yaa ayyuhallaziina aamanụ kutiba 'alaikumus-siyaamu kamaa kutiba 'alallaziina ming qablikum la'allakum tattaquun.
Artinya;
hai, orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.
Baca Juga: Doa panjang umur untuk diri sendiri dan orang lain
Sedangkan pengertian puasa sendiri adalah menahan diri dari segala hal yang membatalkan puasa sejak terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari. lalu apa saja yang dapat menjadi sebab batalnya puasa kita?
ada beberapa hal yang dapat membatalkan puasa kita yaitu makan dan minum yang di sengaja, muntah dengan sengaja, merokok, berhubungan seksual, hilang akal atau gila, murtad atau keluar dari agama islam, mabuk, dan juga menelan dahak. selain dengan hal-hal yang membatalkan puasa tersebut Islam juga memberikan keringanan terhadap beberapa keadaan seorang muslim sehingga diperbolehkan untuk berpuasa seperti seorang ibu hamil yang khawatir tidak kuat jika melaksanakan puasa dan berdampak buruk kepada janinnya kemudian musafir yang memenuhi syarat untuk tidak berpuasa.
ketika kita batal dalam puasa kita maka hal tersebut akan dianggap tentang dan harus kita bayar kan setelah bulan Ramadhan usai. melaksanakan puasa ramadhan dengan ganti puasa atau disebut Qadha tidaklah berbeda ketentuan puasanya tetap dilakukan dari terbit fajar hingga terbenam matahari dan juga hal-hal yang dapat membatalkan puasanya tetaplah berlaku, yang membedakan dari keduanya ialah niat puasa.
Berikut ini merupakan bacaan niat ganti puasa atau Qadha puasa Ramadhan lengkap dengan Arab latin dan artinya :
Niat Puasa Ganti Qodho Ramadhan
Nawaitu shauma ghadin ‘an qadhā’I fardhi syahri Ramadhāna lillâhi ta‘âlâ.
Artinya:
“Aku berniat untuk mengqadha puasa Bulan Ramadhan esok hari karena Allah SWT.”
Baca Juga: Doa Tidak Sengaja Menabrak Kucing Tapi Tidak Mati
Niat ganti atau Qadha puasa Romadhon tersebut hendaklah kita baca di malam sebelum kita melakukan ganti puasa ramadhan. selain itu kita juga dianjurkan untuk menyegerakan ganti hutang puasa Romadhon kita karena hal tersebut juga akan menjadi tanggungan kita di akhirat kelak.
Salam..
0 Response to "Niat Puasa Ganti Qodho Ramadhan "
Posting Komentar