Setiap makhluk adalah karya terbaik Tuhan Yang Maha Esa.
Apa pun bentuk rupanya, semuanya adalah karya seni Sang Agung yang tak ternilai.
Termasuk dirimu adalah seni yg tidak ada duanya didunia ini. Dirimu adalah manusia yg lahir dalam keadaan hati yg suci dan polos. Kemudian kualitas dirimu ternoda semenjak kau hadir didunia ini.
Dirimu, diriku dan dirinya dibuat dari Cinta dan kerinduan Tuhan pada kita semua. Kita terikat dengan segala atribut dan Identitas yg membuat kita terpecah belah.
Tugasmu tidak lain melepaskan segala bentuk aturan yg membuat hidupmu terkekang. Terbanglah bebas bersama cahaya. Berjalanlah di muka bumi ini dgn cinta Tuhan. Karena hidup ini adalah pesta dari sang pencipta yg patut dirayakan.
Masing masing diri kita memang tidak ada yg sama. Namun semuanya memainkan peranan penting didunia ini. Termasuk juga dirimu.
Perjalanan kristus mungkin tidak sama dengan Budha, Perjalanan Muhammad mungkin tidak sama dengan Musa. Perjalanan bagi para scince yg bergerak menuju Tuhan juga berbeda dengan para pelaku agamis.
Tiap tiap kita dan mereka memancarkan pernak pernik keunikan yg luar biasa.
Namun semua terdapat benang merah untuk menyatukannya. Sehingga semua aliran semuai sungai bermuara pada satu sang sumber.
Setiap dr kita punya keotentikan. Dan kita bisa menjadikan cara cara meraka untuk dijadikan pelajaran atau referensi untuk membuat kesadaran kita bertumbuh.
Jadi berhentilah membanding bandingkan caramu dengan yg lainnya. Dirimu Sangat Istimewa lebih dari apa yg kau bayangkan. Dan ini berlaku untuk siapa saja. Karena setiap wajah memainkan peranan penting didunia ini.
Dalam hidup ini Semua yg kau temui adalah Gurumu. Jangan menutup hatimu, Tuhan mengajarkanmu langsung melalui orang2 yg kau temu, Istrimu, orang tuamu, adik kakakmu, temanmu, bahkan hewan atau tanaman peliharaanmu. Tuhan menjelma menjadi apa saja Yang tak henti hentinya memberikanmu pengajaran yg membuat kesadaranmu terus bertumbuh. Buanglah segalanya konsep tentang Tuhan. Karena Tuhan adalah segalanya. Dan segalanya adalah Tuhan.
Jika kau Temukan Tuhan dalam dirimu. Maka kau akan tau Tuhan ada disetiap makhluk. Akhirnya tidak ada lagi perantara antara dirimu dengan Tuhan. Cukup Kau dan Tuhan saja.
Mulai saat ini, Janganlah kau mau menelan buah hasil kunyahan dr mulut seseorang. Tapi petiklah buah itu langsung dr pohonnya dan Nikmatilah rasanya sendiri.
Mari sama sama berproses - Salam Perjalandoa
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Setiap makhluk adalah karya terbaik Tuhan Yang Maha Esa"
Posting Komentar