Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh...
Wajah-wajah bahagia yang dimuliakan Allah, kali ini saya ingin sharing materi yang insya Allah bermanfaat, dan bisa membantu untuk bisa mewujudkan apa yang menjadi impian teman-teman, yang mungkin belum terwujud. Amin...
Mewujudkan impian dengan cara unik cerita motivasi
Saya yakin siapapun yang sedang membaca artikel ini, di mana pun berada pasti temen-temen semua sudah punya impian. Mungkin impiannya ada yang sudah tercapai atau bisa jadi mungkin impiannya ada yang belum tercapai.Mungkin impian temen-temen itu masih disimpan dalam memori, sehingga sampai sekarang hanya bisa jadi angan-angan yang belum tercapai, dan belum tahu kapan bisa terwujud. Mungkin temen-temen melupakan satu hal atau satu kunci yang mungkin teman-teman belum pernah ketahui sebelumnya, yaitu menuangkan semua impian yang ada dalam memori kita, yang ada dalam pikiran kita, yang ada dalam benak kita semua melalui tulisan seperti dream book atau visual boad.
Jadi setiap teman-teman punya impian apapun itu, dituangkan ke dalam sebuah tulisan, dan lebih bagus lagi kita gambarkan, kalau misalnya nggak bisa gambar bisa juga cetak saja fotonya, kita ambil dari google kita cari.
BACA JUGA: Bolehkah Tidur Setelah Waktu Sholat Subuh
Misalnya kita lagi pengen laptop, kita pengen laptop merk apa, terus speknya seperti apa, harganya berapa, kita tinggal cetak fotonya. Kita masukin ke Dream book atau Buku Impian.
Teman-teman, kenapa harus ditulis? kenapa impian itu harus ditulis, harus digambarkan, harus di ingat-ingat? Manusia itu sifatnya pelupa, jadi impian ini bisa menjadi reminder, impian ini ibarat mesin-mesin yang bisa menggerakkan semua otot-otot yang ada di tubuh kita menjadi psikomotorik.
Yang tadinya badan ini merasa tidak bersemangat, letih, capek. Tapi karena kita punya impian dan kita bisa melihat impian kita di buku Dream book kita, atau di Visual. Ini akan mampu mewujudkan nya cepat atau lambat, jadi ini hanya soal waktu.
Seperti seorang filsuf dari Universitas Harvard di Amerika, yang dijuluki the father of psychology di adalah William James. Dia adalah seorang pakar psikolog yang sangat berpengaruh nomor 1 di Amerika, mengatakan seperti ini;
"Jika anda membuat sesuatu gambaran di benak anda, mengenai apa yang anda inginkan, kelak suatu saat, apa yang anda inginkan dan gambaran itu ada di benak kita, dalam jangka waktu lama dan kita pertahankan gambaran itu, percaya nggak percaya anda akan menjadi segera apa yang Anda bayangkan"
Ini sudah banyak dibuktikan oleh orang-orang hebat, orang besar di luar sana maupun di Indonesia, termasuk saya sendiri yang sudah membuktikan, salah satu orang yang sudah membuktikan di Indonesia adalah sosok Ary Ginanjar.
Mungkin tahu temen-temen pak Ary Ginanjar, dia pernah menulis impiannya dan memvisualisasikan, membayangkan impiannya lewat bukunya. Beliau ingin membangun sebuah masjid di sebuah bangunan yang tinggi, meskipun sebelumnya beliau mendapatkan apa ejekan ejekan dari teman-temannya, bahwa ini enggak mungkin banget dia lakuin.
Tapi beliau menggunakan ilmu ini, satu menulis, menggambarkannya, kalau perlu kita menempelkannya di tempat-tempat yang sering kita lihat, misalnya bisa di pintu, di meja, Atau di atap kita. Pada saat mau tidur kita bisa lihat foto impian itu.
Makin sering kita lihat, makin sering kita bayangkan, makin sering kita visualisasikan, itu akan masuk ke dimensi kuat, dimensi kuantum atau biasa disebut masuk ke dalam alam bawah sadar manusia.
Di mana alam bawah sadar manusia ini perannya begitu besar sampai 95%, kehidupan kenyataan manusia itu dikendalikan oleh alam bawah sadarnya, dan sisanya 5% dikendalikan oleh alam sadar.
Kita dan flashback lagi mengenai cerita Pak Ary Ginanjar tadi mengenai Impian dia, yang awalnya dari dia punya sebuah impian yang ada di pikirannya, beliau tuangkan ke sebuah tulisan, lalu beliau gambarkan dan visualisasikan.
Dan apabila impian itu sering kita lihat, sering kita rasakan, sering kita ucapkan, lalu impian itu masuk ke dimensi kuantum atau yang disebut alam bawah sadar. Maka dengan segera apa yang kita pikirkan itu akan menjadi kenyataan.
Disini Saya ingin Tekankan ke teman-teman, bagi yang belum pernah membuat atau menuangkan cita-citanya, impiannya lewat tulisan. Mulai sekarang coba kalian tulis apa aja sih yang menjadi impian temen-temen selama ini, yang belum terwujud ditulis di Dream booknya.
Dan setelah kita tulis bersama gambarnya detail-detailnya, kita bawa ke Allah Subhanahu Wa Ta'ala di Atas Sajadah, kita meminta doa sama Allah, kita meminta izin agar apa yang menjadi Keinginan kita, cita-cita kita bisa terwujud.
Jadi semuanya hanya tinggal waktu saja, saya juga ingin teman-teman tidak mengandalkan modal atau uang, memanfaatkan koneksi, dan itu sangat melelahkan, itu nggak cukup. Jadi yang berperan besar di sini, untuk bisa mewujudkan impian teman-teman semua, adalah dengan pikiran, impian, yang berasal dari pikiran kita.
Tuangkan lewat tulisan, kita visualisasikan, kita bawa ke Allah, dan setelah impian itu ada di benak kita, di pikiran kita, di penglihatan kita, di pendengaran kita, masuk ke alam bawah sadar.
Insya Allah atas izin Allah akan segera bisa menjadi kenyataan, sesuai apa yang kita bayangkan, begitu juga saya sudah banyak membuktikan dari dulu sampai sekarang, setiap apa yang saya inginkan, saya cepet-cepet tulis di Dream book saya, saya lihat-lihat, saya visualisasikan, saya bayangkan, Saya taruh diatas Sajadah, saya sholawatin.
Contoh dulu misalnya, dari kecil saya kalau ikut ke bandara, nganterin saudara-saudara yang apa kerja di luar negeri, saya pengin ikut karena saya pengen ngeliat flight attendant, seorang pramugari yang bajunya itu lucu-lucu, unik-unik, jadi saya terinspirasi sampai-sampai pulang pakai baju seolah-olah ingin mirip seperti pramugari.
Terus saya di foto modelnya seperti pramugari, senyumnya, cepolan nya, makeup-nya segala macam. Terus saya saya tempelkan foto saya, terus saya tuliskan "saya sudah menjadi seorang pramugari di situ" betapa bahagianya saya waktu itu, meskipun belum tercapai.
Dan akhirnya berjalannya waktu, saya bisa menjadi seorang pramugari Garuda Indonesia International flight dan domestic flight, sesuai apa yang saya impikan, visualisasikan, saya tulis, saya gambarkan.
Hal-hal yang lain seperti itu Saya banyak buktikan, dan saya praktekkan semuanya ini, saya nggak mau cuman dengar kata orang, saya sudah buktikan sendiri. Seperti saya ingin mempunyai rumah tuliskan, lalu setiap apa yang menjadi impian keinginan saya cepet-cepet tuliskan ke dream book, saya cetak gambar rumahnya yang saya inginkan.
Saya tempelan di mana-mana akhirnya terwujud, juga saya ingin punya keturunan, dan padahal waktu itu saya 4 tahun kosong, saya pikir saya nggak akan punya anak, dan setelah saya tulis impian saya ingin punya keturunan, alhamdulillah tercapai.
Jadi impian-impian saya selama ini, satu demi satu di Dream book saya ini saya coret-coret, sebagai tanda yang dicoret itu sudah terkabul, dan saya ganti dengan impian saya yang baru yang lain.
Dan saya mau kasih saran buat teman-teman, kalau kita ke biasanya punya keinginan banyak, lebih baik satu-satu dulu. Misalnya kalo pengen punya rumah dulu, ya sudah fokus dulu ke rumah, kalau fokus ke banyak hal nanti alam bawah sadarnya bingung.
Keberhasilannya mewujudkan apapun, impiannya pakailah ilmu ini, ilmu yang sangat mahal yang sudah dilakukan oleh banyak orang, kalian boleh riset sendiri, bahwa memang orang kaya di sana, misalnya salah satu buku yang saya baca "Think And Grow Rich" itu buku Napoleon Hill.
Yang seingat saya itu beliau adalah seorang jurnalis, yang selama 25 tahun dia menginvestigasi, mencari tahu apa sih yang bisa menjadi orang-orang di Amerika ini, menjadi kaya raya, menjadi sukses, menjadi orang besar itu?Tata-rata jawabannya semua sama, ada di kekuatan pikiran.
Jadi pesan saya semoga kita bisa masuk ke 95% tadi yah, untuk mewujudkan impian bukan lagi pakai otot, bukan lagi pakai uang, bukan lagi pakai otak, kepintaran, ataupun mengandalkan kita sudah harus maju, kita harus visioner, sekarang kita wujudkan semua impian kita, dengan yang tadi saya berikan ke teman-teman.
Semoga bermanfaat buat teman-teman, apabila dirasa bermanfaat silakan ilmunya disharingkan ke orang-orang terdekat teman-teman. Biar kita bisa sukses berjamaah bareng-bareng kita.
Bisa bermanfaat untuk banyak orang tentunya, kita sibuk dengan apa yang bikin Allah seneng, otomatis apapun yang menjadi impian kita, Insyaallah terwujud.
Demikian sharing saya...
Salam Perjalanandoa - Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
0 Response to " Mewujudkan impian dengan cara unik cerita motivasi"
Posting Komentar