Doa Nabawi untuk Pelunasan Hutang - Hutang sepertinya kalimat ini sudah tidak asing lagi, hutang baik itu yang berjumlah besar atau kecil itu adalah wajib hukum nya untuk di bayar,
Bagi yang memiliki banyak hutang atau sudah lama belum juga bisa untuk membayar hutang atau belum juga lunas lunas tak usah risau jika kita memiliki hati yang iklas dan masih memiliki niatan untuk membayar hutang hutang kita maka insyaallah Allah akan berikan jalan untuk kita untuk membayar hutang hutang kita
Jika kita berusaha dan berdoa insyaallah Allah Swt akan berikan kemudahan pada kita untuk membayarnya.ada doa dan amalan istimewa agar kita bisa segera di beri jalan dan kemudahan agar kita bisa lekas untuk membayar hutang hutang kita, bagi yang memiliki hutang besar tak usah risau apalagi berputus asa anggap saja hutang hutang kita adalah sebagian dari ujian yang Allah berikan.karena sesungguhnya harta atau hutang adalah ujian memiliki banyak harta dan uang atau memiliki banyak hutang itu juga adalah ujian dari Allah, tergantung dari sudut mana kita memandang suatu permasalahan.
BACA JUGA: Bahagia Itu Sederhana, Jangan Syaratkan Apapun
Dari zaman nabi juga sudah ada soal menyoal tentang urusan hutang ini bahkan di jaman nabi ada sahabat nabi yang memiliki permasalahan atau susah untuk membayar hutang lalu nabi besar Muhammad memberi amalan agar bisa di mudahkan dan agar bisa segera terbebas dari masalah hutang amalan yang di lakukan sahabat nabi itu sangat istimewa karena tak lama beliau bisa terbebas dari masalah hutang, kisah sahabat nabi itu siapa tau saja bisa membuat inspirasi atau bisa untuk menambah semangat bagi kita.
Doa Nabawi untuk Pelunasan Hutang
A’uudzu billaahi minasy syaythaanir rajiim
Bismillahir rahmaanir rahiim.Alhamdulillahi robbil ‘alaamin
Allaahumma shalli wa sallim wa barik ‘alaa Sayidina Muhammadin wa ‘alaa aali Sayidina Muhammadin wa ashaabihi wa azwajihi wa dzuriyyatihi wa ahli baitihi ajma'in.
Yaa Mawlana Yaa Sayyidi Madad al-Haqq.
Suatu hari Rasulullah SAW memergoki Abu Umamah.ra yang tengah dalam kesulitan. Rasulullah SAW bertanya kepadanya, "Apa yang terjadi denganmu?" Abu Umamah.ra menjawab, "Aku sedang menghadapi kesulitan dan sejumlah hutang." Lalu Beliau.SAW bersabda, "Maukah kau aku ajarkan kepadamu kata-kata bila kau ucapkan, niscaya Allah SWT akan menghilangkan kesusahan pada dirimu dan melunasi hutang-hutangmu. Ucapkanlah di pagi dan sore hari :
BACA JUGA: Doa Mustajab Ampuh Untuk Menagih Hutang
Allahumma inni a'udzubika minal hammi wal hazan, wa a'udzubika minal 'ajzi wal kasali, wa a'udzubika minal jubni wal bukhli, wa a'udzubika min ghlabatid dayni wa qahrir rijaal
[Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kesusahan dan kedukaan, aku berlindung kepada-Mu dari lemah dan malas, aku berlindung kepada-Mu dari takut (miskin) dan kikir, aku berlindung kepada-Mu dari banyaknya hutang dan paksaan orang-orang.]
Abu Umamah berkata, "Lantas aku pun mengamalkan doa itu dengan tekun. Benar, ternyata Allah menghilangkan kesusahanku dan melunasi hutangku."
(HR. Abu Dawud dan al-Baihaqi, dari Abu Sa'id.)
agar doa tersebut lebih baik dibaca setiap sehabis sholat 5 waktu, sebanyak tiga kali agar lebih segera terkabul. Atau agar dimudahkannya rezeki dari Allah SWT secara tekun membaca bacaan ini setiap sholat sunnah fajr/qabliyah subuh (2 rakaat sebelum sholat fardhu subuh) ;
Subhanallah wa bihamdi, Subhanallah al-azhim, Astagfirullah 100x
[Maha Suci Allah dengan segala puji-Nya, Maha Suci Allah Yang Maha Agung, aku memohon ampunan-Mu]
lalu tangan kanan memegang dada sebelah kiri (jantung), dengan membaca
Yaa Fattah Yaa Razzaq 70x
[Yang Maha Pembuka, Yang Maha Pemberi Rezeki]
Amalan atau bacaan di atas jika rutin atau di lakukan dengan sungguh sungguh dan dengan hati dan niat yang iklas insyaallah Allah akan berikan kemudahan pada kita agar kita bisa terbebas dari himpitan hutang dan bisa keluar dari permasalahan hutang.
Permasalahan hutang adalah hal yang berat dan nanti pada akhir zaman perihal hutang akan di hisab oleh Allah maka dari itu walau sedikit yang nama nya hutang harus tetap di bayar karena akan berat di hisab nya.yang hutang kecil saja harus di bayar apalagi dengan hutang besar maka dari itu selain kita berusaha mencari jalan agar bisa membayat hutang atau agar di permudah untuk membayar hutang kita juga harus memohon dan berdoa kepada Allah agar Allah membatu kita dan memberi kemudahan pada kita agar kita di beri kemudahan dan semoga kita di beri kelancaran usaha atau kelancaran rejeki kita agar kita bisa melunasi semua hutang hutang kita.
BACA JUGA: Doa pada saat akan dan sesudah berhubungan badan
Memiliki masalah hutang bukan lah akhir dari segalanya karena orang yang memiliki banyak uang pun pasti memiliki masalah juga, karena selama kita masih di beri umur masih di beri hidup maka ujian dan cobaan itu pasti masih ada dan ujian itu adalah tanda nya Allah masih sayang pada kita dan masih memperhatikan kita, jika ada yang di uji dengan hutang maka di luar sana ada yang di uji dengan banyak uang atau harta berlimpah.jija ada yang di uji dengan anak maka di luar sana ada yang di ujj dengan susah nya memiliki anak maka dari itu kita harus tetap bersyukur karena apapun itu yang Allah beri adalah sebaik baiknya yang memang harus kita terima.
Demikian kita telah sama sama belajar tentang doa dan amalan agar di beri kemudahan untuk di permudah dalam membayar hutang.
Semoga kita semua bisa lulus dengan ujian yang Allah beri apapun itu ujian nya.baik itu ujian kesusahan maupun ujian kesenangan.
Wasalammu'alaikum - SALAM PERJUANGAN DOA
0 Response to "Doa Nabawi untuk Pelunasan Hutang"
Posting Komentar