Anda dan saya sudah sama-sama memaklumi ada. Bahwa, disetiap kita bertemu dengan orang lain terutama teman yang lama tidak bertemu, ketika saat berpisah sama sama masih lajang maka disaat bertemu pasti yang ditanyakan pendamping atau jodoh kita, baik kita sebagai laki laki ataupun kita seorang perempuan.
Mungkin mendingan kalau kita pas ditanya jawab nya sudah punya pendamping, dalam hati mestinya terselip perasaan percaya diri, tapi bila mana kalau kita tidak atau belum memiliki, pasti dalam hati mestinya merasakan sedih. Sedangkan doa kepada Allah SWT sudah kita panjatkan sebagai salah satu cara pembuka jodoh namun belum kunjung terkabul, seakan jodoh kita masih tertutup.
Sebenarnya banyak cara untuk segera mendapatkan jodoh agar segera datang, salah satu dengan bersungguh-sungguh mengamalkan doa pembuka jodoh yang tertutup. Dalam beriyadhoh membaca doa ini sebagai cara membuka pintu jodoh yang ditutup hal yang pokok yang harus kita perhatikan dan kita tanamkan baik baik, bagaimana kemantapan hati kita kepada Allah SWT sebagai penentu keberhasilan, keikhlasan dak ketawakalan dalam menjalankannya.
Untuk sementara kita matikan dulu dengan hasrat keberhasilan, fokuslah menapaki dan menikmati liku-liku perjuangan, dengan menganggap doa yang dipanjatkan oleh kita kepada Allah SWT sebagai ibadah dan bukti keberserahan diri kita sebagai hamba Allah SWT seutuhnya.
Kita ibaratkan dalam mengamalkan doa pembuka jodoh kita yang masih tertutup ini sebagai sebuah perjalanan ketika kita berpergian ke suatu tempat, ketika kita ingin segera sampai di tujuan, selalu mengingat tempat yang kita tuju perasaan kita akan cepat jenuh, menginginkan supaya sampai di tujuan.
Beda halnya dengan kita menikmati rute-rute disetiap perjalanan yang kita lewati setiap jengkal nya perjalanan akan terasa lebih ringan, nikmat dan indah. Dan akhirnya terkadang tidak terasa tahu-tahu sudah tiba di tujuan.
Demikianlah halnya kita didalam berdoa dan mengamalkan doa pembuka pintu jodoh yang tertutup ini, dengan penghayatan dalam setiap bacaan dan doanya membawa segenap hati dan jiwa raga kita kepada Allah SWT.
Akhirnya tiada maksud kami menyampaikan prakata diatas, tujuan akhirnya kami hanya ingin berbagi untuk yang membutuhkan dan insyaallah bermanfaat untuk membuka pintu jodoh yang tertutup.
Inilah doa pembuka pintu jodoh yang tertutup:
إِنَّا فَتَحْنَا لَكَ فَتْحًا مُبِينًا
لِيَغْفِرَ لَكَ اللَّهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِكَ وَمَا تَأَخَّرَ وَيُتِمَّ نِعْمَتَهُ عَلَيْكَ وَيَهْدِيَكَ صِرَاطًا مُسْتَقِيمًا
وَيَنْصُرَكَ اللَّهُ نَصْرًا عَزِيزًا
هُوَ الَّذِي أَنْزَلَ السَّكِينَةَ فِي قُلُوبِ الْمُؤْمِنِينَ لِيَزْدَادُوا إِيمَانًا مَعَ إِيمَانِهِمْ ۗ وَلِلَّهِ جُنُودُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ ۚ وَكَانَ اللَّهُ عَلِيمًا حَكِيمًا
لِيَغْفِرَ لَكَ اللَّهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِكَ وَمَا تَأَخَّرَ وَيُتِمَّ نِعْمَتَهُ عَلَيْكَ وَيَهْدِيَكَ صِرَاطًا مُسْتَقِيمًا
وَيَنْصُرَكَ اللَّهُ نَصْرًا عَزِيزًا
هُوَ الَّذِي أَنْزَلَ السَّكِينَةَ فِي قُلُوبِ الْمُؤْمِنِينَ لِيَزْدَادُوا إِيمَانًا مَعَ إِيمَانِهِمْ ۗ وَلِلَّهِ جُنُودُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ ۚ وَكَانَ اللَّهُ عَلِيمًا حَكِيمًا
Artinya:
- Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu kemenangan yang nyata,
- supaya Allah memberi ampunan kepadamu terhadap dosamu yang telah lalu dan yang akan datang serta menyempurnakan nikmat-Nya atasmu dan memimpin kamu kepada jalan yang lurus,
- dan supaya Allah menolongmu dengan pertolongan yang kuat (banyak).
- Dialah yang telah menurunkan ketenangan ke dalam hati orang-orang mukmin supaya keimanan mereka bertambah di samping keimanan mereka (yang telah ada). Dan kepunyaan Allah-lah tentara langit dan bumi dan adalah Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana,
Qobiltu
BalasHapus