Doa Ketika Berada Di Depan Makam

Doa Ketika Berada Di Depan Makam - Ziarah artinya berkunjung atau mengunjungi, maka arti dari ziarah kubur itu sendiri memiliki arti mengunjungi kuburan (tempat orang yang meninggal dikubur).

Berkunjung atau menyambagai ke makam tidak sekedar mengunjungi, tetapi juga membawakan oleh-oleh berupa doa yang dibacakan, dimana doa-doa tersebut berupa kalimat-kalimat toyyibah dari Al-Qur'an.

Hukum ziarah kubur diperbolehkan dan merupakan amal yang baik. Bagi para lelaki zumhur ulama sepakat hukumnya boleh melakukan ziarah kubur. Sedangkan untuk para wanita melakukan ziarah kubur ini masih ada perdebatan soal boleh dan tidaknya.

Baca Juga: Doa Agar Tidak Digigit Nyamuk

Ziarah kubur memiliki manfaat agar seseorang tidak terlalu mencintai dunia dan berbuat serakah, karena dengan berziarah kita ingat bahwa setiap yang hidup akan tiba masanya akan meninggal dan melepaskan semua yang dimilikinya didunia, kecuali amal kebaikan semasa hidup.

Doa Ketika Berada Di Depan Makam

Doa Ketika Berada Di Depan Makam

 Latinnya :

ASSALAMU 'ALAIKUM AHLAD DIYAAR MINAL MU'MINIINA WAL MUSLIMIIN. WA YARHAMULLAAHUL MUSTAQDIMIINA MINNAA WAL MUSTA'KHIRIIN. WA INNA INSYAA ALAAHU BIKUM LA LAAHIQUUN. AS ALULLAAHA LANAA WA LAKUMUL 'AAFIYAH.

Artinya :

"Semoga keselamatan tercurah kepada kalian, wahai penghuni kubur, dari (golongan) orang-orang beriman dan orang-orang Islam. Semoga Allah merahmati orang-orang yang mendahului kami dan orang-orang yang datang belakangan. Dan sesungguhnya kami insya Allah akan menyusul kalian. Saya meminta keselamatan untuk kami dan kalian ".

Bacaan ini sebagaimana Hadits Riwayat Imam Muslim Sbb:

Dari Buraidah bin Hushaib RA, ia berkata: Nabi Muhammad SAW, mengajarkan kepada para sahabatnya apabila ziarah kubur agar membaca/doa:

Baca Juga: 4 Ciri-Ciri Doa Kita Dikabulkan oleh Allah SWT

السَّلَامُ عَلَيْكُمْ أَهْلَ الدِّيَارِ مِنَ الْمُؤْمِنِينَ وَالْمُسْلِمِينَ، وَإِنَّا، إِنْ شَاءَ اللهُ لَلَاحِقُونَ، أَسْأَلُ اللهَ لَنَا وَلَكُمُ الْعَافِيَةَ

Demikianlah doa yang sunah kita baca saat kita akan berziarah dan berada didepan makam atau kuburan, semoga kita semua menjadi orang-orang yang diselamatkan oleh Allah SWT.

Salam - PD

Print Friendly and PDF

0 Response to "Doa Ketika Berada Di Depan Makam"

Posting Komentar