Perjalanan Doa - Doa agar Anak Senang Beramal. Islam mengajarkan banyak sekali kebaikan dari hal yang paling kecil dan dapat dilakukan dalam kehidupan sehari-hari hingga hal-hal besar. Semua yang diajarkan Islam merupakan cerminan dari perilaku terpuji yang harus kita amalkan dalam kehidupan kita karena dengan melakukan kebaikan kebaikan tersebut maka hidup kita akan diberkahi oleh Allah dan juga kita akan merasa lebih tenang karena berbuat baik kepada banyak orang.
Salah satu sifat terpuji yang Islam ajarkan ialah senang beramal. Perilaku senang beramal atau sedekah ini merupakan perilaku yang dapat memperkuat tali silaturahim di antara sesama umat muslim dan juga menumbuhkan rasa persaudaraan di antara kita karena dengan saling berbagi maka akan timbul rasa sayang diantara kita sebagai saudara sesama Muslim.
Rasulullah SAW juga selalu mengajarkan kita agar kita dapat berbagi dengan sesama apalagi jika kita memiliki kelebihan rezeki dan merasa sangat cukup untuk berbagi dengan orang lain maka hendaklah kita segerakan untuk beramal.
Perilaku senang bersama juga dapat kita tanamkan kepada anak-anak kita sejak usia dini meskipun anak-anak kita belum dapat beramal setidaknya ketika kita mencontohkan hal baik tersebut maka akan tertanam dalam dirinya sifat senang bersama dan berbagi kepada orang lain dan hal tersebut merupakan hal baik yang dapat menumbuhkan rasa ingin beramal ketika dirinya semakin beranjak dewasa.
Ketika kita beramal atau berbagi kita tidak harus memberi dengan nominal yang besar asalkan ketika kita berbagi hati kita menyertai niat yang ikhlas dan tulus dalam beramal maka itu lebih baik daripada beramal dengan nominal yang besar namun hanya untuk Riya atau pamer kepada orang lain. Kita juga harus menanamkan dan menumbuhkan kepada anak-anak kita sejak dini nilai-nilai positif dari senang beramal seperti akan mendapatkan pahala dari Allah, menimbulkan rasa bahagia dan tenang serta tentram dalam hidup, dan juga akan memperluas ada rezeki kita lagi.
Selain dengan mencontohkan perilaku senang beramal hendaklah kita juga mendoakan agar anak-anak kita senantiasa diberikan perasaan ingin berbagi atau senang beramal kepada orang-orang disekitarnya. Kita dapat membaca doa berikut agar anak kita memiliki perilaku senang beramal:
Doa agar Anak Senang Beramal Arab
Doa agar Anak Senang Beramal Latin
"Robbanaa Hablanaa Min Azwaajinaa Wa Dzurriiyyaatinaa Qurrota A’yuunin Waj’alnaa Lil Muttaqiina Imaaman."
Arti Doa agar Anak Senang Beramal
"(Dan orang-orang yang berkata) Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami istri-istri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa." (QS. 25.74)
Semoga Allah memberikan kita semua kelancaran rezeki sehingga kita semua senantiasa dapat berbagi kepada sesama dan juga dapat membantu orang lain yang membutuhkan karena ketika kita berbagi hal tersebut juga akan menimbulkan rasa bahagia kepada diri kita. Semoga kita juga diberkahi dan diberikan anak-anak yang memiliki perilaku senang bersama serta peduli terhadap orang-orang di sekitarnya.
0 Response to "Doa agar Anak Senang Beramal"
Posting Komentar