Ayat tentang doa yang Dikabulkan dan Penyebabnya - KH Zainudin MZ

Perjalanan Doa - Ceramah Zainudin MZ - Pada postingan kali ini kita akan mengutip ceramah zainudin mz, kepada Sebab Doa Tidak Dikabulkan oleh Allah SWT. Mari kita simak: 

Saudara-saudara kaum muslimin rokhimakumullah, suatu hari seorang ulama besar bernama  Al Imam Al-Faqih Abu Laits, tengah berjalan-jalan di tengah-tengah kota Basrah dan ketika itu berkumpulah sekelompok orang disekililingnya, mereka datang mengajukan sebuah pertanyaan.
Imam kami ingin bertanya bahwasannya didalam Al-Qur'an Allah SWT kan sudah menjelaskan 'Ud,uuni Astajiblakum yang artinya Berdoalah Engkau Kepadaku, niscaya aku akan kabulkan doamu, itu dan begitu janji Allah didalam Al quran. Tapi kami sudah lama sekali berdoa tapi kenapa doa-doa kami belum juga dikabulkan?

SEBAB DO'A TIDAK TERKABUL

Katanya 'uduuni Astajiblakum kalau kami berdoa, akan dipenuhi, akan dijawab dan dikabulkan doa kami itu merupakan janji Allah. Kami sudajh lama berdoa pagi, sore siang dan malam, kenyataan sampai saat ini, detik ini doa kami belum juga dikabulkan? ini bagaimana? Apa ayat Qu'annya salah? atau Allah kebetulan tidak mendengar? atau do'a kami yang terbaik?

Nampaknya sepele saja, doa tidak dijawab atau tidak didengar oleh Allah, tetapi sebenarnya kalau kita mau merenung, kemalangan apa yang paling besar dalam hidup ini, selain kalau doa atau permohonan kita sudah tidak didengar oleh Allah! artinya hidup kita sudah tidak diurus lagi sama Allah, jangankan sama Allah kita didiamkan sama mertua saja bingung. "ini mertua diam saja, apa salah saya? kalau ada yang diinginkan tinggal bilang" 

Ini tidak diurusin sama Allah, masalah apalagi kira-kira yang lebih besar, jika dibandingan jika doa sudah tidak didengar oleh Allah SWT, ini merupakan masalah paling besar yang kita hadapi.
Mendengar pertanyaan ini Al-Imam, Al-Faqih Abu Lais tersenyum lagu beliau menjawab: Tuan-tuan kira-kira tahu tidak kenapa alasan doa-doa tuan-tuan ini tidak dikabulkan atau tidak dijawab sama Allah SWT?.

Salah satu sebabnya doa tidak dikabulkan, tidak didengar sama Allah karena hati Tuan-tuan ini "MATI", dari hati yang mati chanel tidak menyambung kepada Allah, dari channel yang putus itu tidak ada getaran terhadap Allah bagaimana akan tmbul dan akan dijawab, jika hatimu saja mati, pantas permohonan tidak dikabulkan, doa tidak dijawab, permintaan tidak didengar sama Allah.

Hati mati ini salah satu penyakit yang sangat khawatirkan, selama jasad kita masih hidup, jadinya kita seperti bangkai berjalan dihadapan Allah SWT. Sementara kita cuma disibukkan dengan mencari berbagai obat penyakit lahiriyah saja, tapi kita tidak pernah perduli untuk mencari obat untuk penyakit batin, kalau yang diserang oleh penyakit ini berakibat akan menghancurkan kehidupan yang abadi di akhirat nanti.

Perkembangan ilmu kodekteran sangat nyata sekali diikuti dengan perkembangan jenis-jenis penyakit, makin maju ilmu kedokteran makin canggih juga berbagai macam penyakit. Misalnya dulu kita tidak mengenal apa yang namanya penyakit Aids, penyakit Liver, kita tidak mengenal Stress, paling cuma masuk angin.

Tapi jika yang terjangkit adalah penyakit hati, hati akan menjadi mati, sedangkan dari hati yang mati do'a tidak didengar sama Allah. 

Yang menyebabkan hati kita mati diantaranya:

1.    Aroftumullaha Walam tuftuhu Haqqohu

Yang menyebabkan hati mati ini adalah pertama, kamu mengenal betul kepada Allah, tetapi hak Allah untuk disembah tidak engkau tunaikan, kewajibanmu untuk menyembah tidak pernah kamu laksanakan. Pantas jiak doa tidak dikabulkan, permohonan tidak dipenuhi.

Bagaimana Allah akan mendekati kita jika kita sendiri yang tidak mau mendekati Allah, dan jalan yang harus ditempuh untuk membangun kedekatan kepada Allah hany bisa ditempuh dengan melaksanakan Ritual ibadah kepada Allah. Allah akan tetap jauh jika hanya menggunakan kata-kata filsapat dan cuma melakukan renungan yang mendalam. Tetapi Allah akan terasa hadir dan dekat dihati kita, jika kita dekati Allah dengan jalan melaksanakan ibadah kepadaNya.

Kita mengenal sekali dengan Allah, bahkan kita selalu mengajarkan kepada anak-anak kita, "siapa yang mencipkan bumi dan semesta ini adalah Allah", tapi terkadang kita enggan untuk melakukan sembahyang untuk sujud kepada Allah. Tanpa pendekatan Allah akan jauh, jika Allah jauh maka doa akan didengar olehNya.

Oleh sebab itu logika mengajarkan kepada kita, bersusah payahlah dulu, Wamalladzatu illa Ba'da Ta'ab, Innama'al 'usri yusro "DIBALIK KESULITAN PASTI ADA KEMUDAHAN" Nikmat baru akan terasa, kelezatan dalam kehidupan baru akan dirasakan, setelah kita "BERSUSAH PAYAH, BANTING TULANG DAN PERAS KERINGAT" rasanya memang masih enak sepotong singkong dari hasil cucuran keringat sendiri, jika dibandingkan makan sepotong dijejelin orang.

Alanoginya ada orang-orang tidak mengenal kita, dan kitapun tidak mengenalnya, tahu-tahu orang tersebut datang untuk meminjam uang kepada kita. Kira-kira dikasih tidak?! apa kira-kira kesan kita, kebanyakan pasti bilang "ENAK SAJA KENAL TIDAK, SAUDARA JUGA BUKAN, TIBA-TIBA DATANG MINJEM DUIT, EMANG PERCETAKAN DUIT PUNYA BAPAK LU!"

Sedangkan orang yang kita kenal saja, yang bertemu setiap hari, orang yang sering main ke tempat kita, belum tentu kalau tiba-tiba minjem uang kita kasih, kita masih mikir. Apalagi datang tidak pernah, kenal juga tidak.

Datang untuk ketemu Allah 1 Tahun cuma 2 kali, Idul Fitri doang, sama Idul Adha, Doanya banyak banget.

Ceramah Zainudin MZ - Saudara Hadirin bagaimana Doa akan Qobul, Permohonan akan dijawab jika kita jauh dengan Allah, hakNya untuk disembah dan hak kita untuk menyembahNya tidak pernah kita penuhin. Itu yang menyebabkan hati kita menjadi mati, yang pertama kita harus mengenal Allah, setelah mengenalNya lalu kita mengadakan pendekatan kepadaNya melalui RITUAL IBADAH yang dicontohkan oleh Baginda Rasulallah SAW.

Inilah salah satu yang menyebabkan DOA tidak terkabul yaitu dikarenakan HATI yang mati, dan penyebab hati yang MATI dikarenakan kita sangat mengenal ALLAH, tetapi lalai menunaikan HAKNYA Allah, dengan Menyembah kepadaNya.

Ini sama saja dengan kita setiap bulan minta GAJI, kerja KAGAK! Kerja dulu yang baik habis bulan baru minta gaji, tidak dimintapun memang sudah ada jatahnya, IBADAH dulu kita kepada Allah, soal Allah memberikan karunia kepada kita itu HAK Allah, apabila kita dekat denganNya, ibadah yang kita laksanakan sudah benar karunia itu akan datang kepada kita.

Ceramah Zainudin MZ - Saudara-saudara yang kami hormati, penyebab yang KEDUA yang membuat HATI menjadi MATI adalah:

1.    Qorotumul Qur'an Walam Ta'malubih

Penyebab yang KEDUA yang menyebabkan HATI kita menjadi MATI adalah: kamu baca Al Qur'an akan tetapi PERINTAHnya tidak kamu AMALKAN, kamu baca Qur'an akan tetapi MAKNAnya kamu injak-injak, sebagaimana yang dipesankan oleh Rasul Muhammad SAW, beliau bersabda:

"Idzaa 'adzomat ummatid dunya, Nuzi'at haibatul islam, Wa idzaa tarokatul, amru bil ma;ruufi, Wa tanhauna 'anil munkari, Hurimat barokatil wahyi, Wa idzaa tasabbat ummati, Saqothot min 'ainillah"

Ini merupakan 3 PERINGATAN keras, tapi yang menjadi gejala kita umat ISLAM diperingatkan oleh Nabi kita.

yang PERTAMA:

 - Idzaa 'adzomat ummatid dunya - Apabila ummatku sudah TERLALU meng agung-agungkan dunia, apabila umatku sudah jatuh dan menjadi ummat yang meterialistis, segala sesuatu cuma di ukur dengan sudut pandang KEDUNIAAN saja.

- Nuzi'at haibatul islam - Maka akan di CABUT lah dari mereka KEHEBATAN agama Islam, HILANG kehebatan Islam apabila kita menjadi umat peng agung Dunia, PENYEMBAH materi. Nilai kita keberadaan kita, tidak dihargai orang lain, orang lain memandang kita REMEH saja, "AH ORANG ISLAM TIDAK ADA APA-APANYA" sudah kita bayar saja, gampang bisa di BELI, Nuzi'at haibatul islam, kehebatan Islam hilang! KENAPA?? karena mereka telah meng agungkan Dunia dan menjadikan dunia menjadi TUJUAN. Padahal Dunia cuma alat, Materi cuma alat, Harta cuma sebagai alat.

Yang KEDUA :

 - Wa idzaa tarokatul, amru bil ma'ruufi, Hurimat barokatil wahyi -Apabila sudah ditinggalkan AMAL MA'RUF dan Nahyi Munkar, maka hilanglah keberkahan WAHYU, ini yang menjadi masalah kita, kita baca Qur'an tetapi kita tidak mengamalkan isinya, bagaimana hati tidak jadi mati, amal ma'ruf dan Nahyi munkar di tinggalkan orang, hilang keberkahan wahyu! 

Pada saat itu bisa jadi Al-Qur'an ada, cuma tinggal sebuah tulisan saja. ISLAM ada tetapi cuma tinggal sekedar nama saja, diseminarkan, disimposiumkan, dimuktamarkan, tetapi tidak "DIJABARKAN DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI", apabila AMAL MA'RUF dan NAHYI MUNKAR sudah ditinggalkan orang maka, HILANGLAH keberkahan Qur'an.

Akibanya apa? Apabila AMAL MA'RUF dan NAHYI MUNKAR sudah tidak lagi di galakan orang, lalu orang MENILAI sesuatu menurut seleranya sendiri, mana KEBENARAN dan mana KEBATHILAN tidak lagi patokan utama, kalau baik menurut OTAKnya dia kerjakan, tidak baik menurut otaknya dia tinggalkan, "AGAMA ADALAH OTAK, BERHALANYA ADALAH AKAL".








Print Friendly and PDF

0 Response to "Ayat tentang doa yang Dikabulkan dan Penyebabnya - KH Zainudin MZ"

Posting Komentar