Doa Ketika Mendapat Mimpi Baik - Hal yang lazim dialami setiap orang pada saat tidur ialah bermimpi. Mimpi atau yang sering disebut bunga tidur sebenarnnya ialah Sesuatu yang dialami seseorang dialami bawah sadar ketika tertidur, atau dalam Wikipedia mimpi ialah pengalaman bawah sadar yang melibatkan penglihatan, pendengaran, pikiran, perasaan, atau indra lainnya dalam tidur, terutama saat tidur yang disertai gerakan mata yang cepat.
Tentu saja kita semua pernah bermimpi. bermimpi bukan dalam konteks menghayal tentunya, melainkan, mimpi yang terjadi ketika tidur. Macam macam orang pasti memiliki mimpi yang berbeda dalam tidurnya. Ada orang yang mengalami mimpi buruk dalam tidurnya. ada orang yang bermimpi baik pada tidurnya. dan adapun orang yang tidak bermimpi ketika tidur.
Mimpi yang buruk biasanya kerap kali terjadi kepada seseorang ketika pikiran orang tersebut sedang kacau, atau seseorang bisa juga bermimpi buruk karena takut akan suatu hal atau terlalu banyak memikirkan sesuatu yang buruk. Mimpi buruk juga dapat disebabkan oleh pola tidur yang tidak baik, dan kelalaian seseorang dalam membaca doa sebelum tidur.
BACA JUGA:
Selain mengalami mimpi buruk, tentu saja kita semua juga pernah mengalami yang namanya mimpi indah atau mimpi yang baik. Mungkin saja, kita akan berpikir, wah.. enaknya berada dalam mimpi, ingin sekali terus tidur agar selalu berada dalam mimpi. tak jarang orang mengatakan, mimpi memang selalu indah daripada kenyataannya. Padahal kenyataannya, tidak semua mimpi akan selalu menyenangkan. yang terpenting ketika kita mendapatkan mimpi yang baik ialah, jangan kiya lupa bahwa yang memberikan apa apa yang positif kepada kita adalah Allah swt. Hal kecil seperti mimpi yang baik juga merupakan hal yang terjadi atas kehendak-Nya.
Maka, selalu ingat Allah dalam setiap kejadian yang kita alami. anggap saja, ketika kita diberi nikmat oleh allah, Allah ingin kita tetap ingat kepada-Nya, dan terus mensyukuri apa yang telah diberikannya. sama seperti kita yang tidak menginginkan mimpi buruk datang, untuk itu Allah juga kerap kali memberikan mimpi yang indah kepada kita. Itu artinya, kita juga ahrus mensyukuri apa yang telah Allah berikan kepada kita disaat kita tertidur. Maka, kita disarankan untuk membaca doa ketika mendapatkan mimpi yang baik , berikut doanya:
Doa Ketika Mendapat Mimpi Baik
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ قَطْلَ الْحَاجَتِ
Alhamdulillahil ladzii qodzoo haajaati
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah memberi hajatku"
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah memberi hajatku"
Kita harus selalu ingat bahwa Allah tidaklah tidur. ia tahu apa apa saja yang terbaik untuk kita, dan semua yang terjadi merupakan kehendak-Nya. maka berdoalah dan berterimakasihlah atas segala hal baik yang telah Allah turunkan untuk kita,dan bersabarlah dalam segala ujian yang tengah kita hadapi. karena, Allah tidak tidur. akan selalu ada masnaya yang baik dan buruk terjadi dalam kehidupan kita semoga bermanfaat.
wasalamualaikum wr. wb.
Terimakasih
Perjalanandoa
0 Response to "Doa Ketika Mendapat Mimpi Baik"
Posting Komentar