Sudah bukan rahasia lagi bahwa keselamatan untuk jaman sekarang ini merupakan barang langka, sudah tidak lagi memandang tempat atau negara. Sebab, hampir setiap hari kita di suguhkan berita-berita kecelakaan baik itu di sebabkan oleh memang di sengaja, seperti tindak kriminal atau pun merupakan kecelakaan. Baik itu kecelakaan kerja atau lalu lintas.
Coba sekarang lihat di televisi, sosial media dlsb. banyak sekali yang share membagikan kejadian yang tidak mengenakan, itu pertanda sudah sangat mahalnya keselamatan di negeri kita tercinta ini.
Maka dari itu sudah selayaknyalah kita patut berhati-hati di manapun dan hendak kemanapun, supaya kita terhindar dari kecelakaan. Baik itu menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum, lakukan tindakan pencegahan misal tidak berjalan sendirian di tengah malam, atau hindari jalan-jalan yang sepi, kalaupun itu terpaksa harus kita pergi sendiri.
Namun jika kita telaah secara mendalam lagi sebetulnya itu semua adalah merupakan izin dari Allah SWT, mungkin ini teguran dariNya untuk kita selalu berhati-berhati dalam setiap hal. Dan yang paling tentu saja jangan lupa kita selalu mohon pertolongan kepada Allah SWT supaya senantiasa di bimbingnya, di jauhkan dari cobaan dan segala bentuk murkanya sehingga kita terhindar dari kejadian yang tidak kita inginkan.
BACA JUGA: Doa agar anak pintar dan sholeh
Bentuk cara dalam memohon keselamatan kepada Allah banyak sekali ragam dan caranya tapi secara garis besar sudah di contohkan oleh nabi kita rasul Muhammad SAW yaitu dengan membaca Doa selamat, doa ini sudah sangat di kenal dan banyak para ulama mengamalkan bahkan sudah merupakan doa wajib setiap ba'da sholat lima waktu selalu dibaca secara berjama'ah.
baiklah doa inilah yang dimaksud kami sertakan di bawah ini lengkap dengan tulisan latin, bahasa arab beserta artinya.
Doa selamat lengkap panjang bahasa arab, latin dan artinya
Bacaan Arab:
اَللهُمَّ اِنَّا نَسْئَلُكَ سَلاَمَةً فِى الدِّيْنِ وَعَافِيَةً فِى الْجَسَدِ وَزِيَادَةً فِى الْعِلْمِ وَبَرَكَةً فِى الرِّزْقِ وَتَوْبَةً قَبْلَ الْمَوْتِ وَرَحْمَةً عِنْدَ الْمَوْتِ وَمَغْفِرَةً بَعْدَ الْمَوْتِ. اَللهُمَّ هَوِّنْ عَلَيْنَا فِىْ سَكَرَاتِ الْمَوْتِ وَالنَّجَاةَ مِنَ النَّارِ وَالْعَفْوَ عِنْدَ الْحِسَابِ
Bacaan Latin:
“Allaahumma Innaa Nas Aluka Salaamatan Fid Diin, Wa ‘Aafiyatan Fil Jasad, Wa Ziyadatan Fil ‘Ilmi, Wabaròkatan Dir Rizqi, Wa Taubatan Qòblal Maut, Waròhmatan Indal Maut, Wa Maghfiròtan Ba’dal Maut. Allaahumma Hawwin ‘Alainaa Fii Sakaròòtil Maut, Wan Najaata Minan Naar, Wal ‘Afwa Indal Hisaab”
Artinya:
“Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kepada-Mu keselamatan ketika beragama, kesehatan badan, limpahan ilmu, keberkahan rezeki, taubat sebelum datangnya maut, rahmat pada saat datangnya maut, dan ampunan setelah datangnya maut.”
“Ya Allah, mudahkanlah kami dalam menghadapi sakaratul maut, berikanlah kami keselamatan dari api neraka, dan ampunan pada saat hisab”
Demikianlah postingan dari kami mengenai doa selamat panjang lengkap, semoga bisa manfaat terutama buat kami pribadi khususnya, dan umumnya buat kaum muslimin dan muslimat di seluruh indonesia yang kami cintai. Aamin
“Ya Allah, mudahkanlah kami dalam menghadapi sakaratul maut, berikanlah kami keselamatan dari api neraka, dan ampunan pada saat hisab”
Demikianlah postingan dari kami mengenai doa selamat panjang lengkap, semoga bisa manfaat terutama buat kami pribadi khususnya, dan umumnya buat kaum muslimin dan muslimat di seluruh indonesia yang kami cintai. Aamin
0 Response to "Doa selamat lengkap panjang bahasa arab, latin dan artinya"
Posting Komentar