Seperti yang kita sudah ketahui bahwa kitab suci Al-Qur'an adalah kitab suci yang diturunkan oleh Allah SWT sebagai petunjuk untuk umat islam dalam mengarung kehidupan ini, tuntunan kehidupan dari duni ini bahkan sampai yang lebih penting lagi pada kehidupan yang abadi yaitu akhirat.
Dalam surat-surat yang diturunkan banyak rahasia yang terkandung didalamnya, untuk kemaslahatan umat islam jika saja kita bisa menemukan kunci atau cara untuk mengamalkannya. Pada kesempatan ini kami ingin membagikan yaitu khasiat dari surat yasin, sama dengan surat-surat Al-Qur'an lainnya seperti surat Al-Waqi'ah sebagai mana kita sudah mengetahui dan sudah banyak yang mengamalkan dan merasakan untuk kelancaran rezeki.
Surat yasin ini merupakan surat yang dianggap sangat populer dikalangan umat islam di indonesia terutama warga NU, hampir setiap ada acara keagamaan surat yasin ini pasti dibaca. Terlebih jika ada tahlilan orang yang meninggal, selamatan cukuran anak, atau selamatan lainya surat yasin ini selalu menjadi andalan untuk secara berjamaah dibaca.
Berikut ini merupakan khasiat-khasiat surat yasin dan cara pengamalannya supaya bisa mendapat manfaat dari keutamaan surat yasin.
KHASIAT SURAT YASIN
Untuk mengobati dan meringankan sakit berupa penyakit fisik maupun penyakit bathin:
1. Bacakan surat yasin pada air, setelah selesai airnya dibagi menjadi 2 bagian, 1 bagian untuk diminum dan 1 bagian lagi untuk mandi buat si penderita penyakit.
2. Bisa juga dibacakan pada makanan yang diberikan kepada si sakit.
3. Sebaiknya melakukan sholat hajat 2 roka'at sebelum membaca surat yasin tersebut.
4. Bila dalam keadaan darurat dan diperlukan segera untuk penyembuhan sakit, cara diatas bisa dipersingkat hanya mengambil air wudhu dan langsung membacakan surat yasin.
5. Bila untuk pengobatan rutin, anda harus membaca surat Al Fatihah sesudah sholat hajat. Namun, bila bersifat pengobatan pada saat itu juga anda cukup membaca ayat Yasin di bawah ini:
5. Sebelum membaca surat yasin awalilah dengan membaca surat Al Fatihah ba'da melakukan sholat hajat 2 rokaat ini dilakukan hanya untuk pengobatan secara rutin, namun untuk hal mendesak pengobatan pada saat itu juga cara membaca surat dan ayat2 yasin seperti dibawah ini:
* Baca Surat Yasin pada ayat 1 : Sebanyak 7 kali
* Baca Surat Yasin pada ayat 2 : Sebanyak 3 kali
* Baca Surat Yasin pada ayat 3 : Sebanyak 3 kali
* Baca Surat Yasin pada ayat 4 : Sebanyak 3 kali
* Baca Surat Yasin pada ayat 5 : Sebanyak 3 kali
* Baca Surat Yasin pada ayat 58 : Sebanyak 10 kali
* Baca Surat Yasin pada ayat 82 : Sebanyak 1 kali pada saat membaca kun (berdo’a kesembuhan) fayakun.
* Baca Surat Yasin pada ayat 83 : pada saat bacar (fasubhanalladzii)baca sebanyak 11 kali baca) dilangsungkan sampai selesai.
Kesimpulannya, surat Yasin untuk pengobatan ini hanya dibaca pada ayat-ayat yang di atas saja (ayat 1, 2, 3, 4, 5, 58, 82, 83) tidak dibaca secara keseluruhan surat yasin.
7. Surat Yasin yang dibaca sendiri untuk memohon hajat yang khusus, dengan membacanya setelah sholat hajat, membaca keseluruhan Surat Yasin bisa satu kali, 3 kali, 7 kali, bahkan ada yang sampai membaca 40 kali agar terpenuhi hajatnya.
Demikianlah beberapa khasiat dari surat yasin yang dapat kami uraikan, mohon kiranya jika ada salah tidak sungkan untuk memberikan saran sebab kami hanyalah manusia yang dhaif yang sangat banyak sekali kesalahan.
Terimakasih, salam perjalanandoa
0 Response to "Khasiat Surat Yasin"
Posting Komentar